Kesehatan

Tubuh Kekurangan Gizi

Tubuh Kekurangan Gizi

Tubuh Kekurangan Gizi

Tubuh Kekurangan Gizi, Kekurangan gizi (malnutrisi) adalah kondisi saat tubuh tidak mendapat asupan nutrisi yang cukup dalam jangka waktu yang lama. Namun Pada tahap awal, tanda tubuh kekurangan gizi sering kali tidak terlihat jelas, sehingga banyak orang yang telat menyadari bahwa ia mengalami kekurangan gizi.

Nutrisi sangat di perlukan tubuh untuk men-jalankan berbagai fungsi penting. Inilah alasan mengapa malnutrisi termasuk ke dalam gangguan kesehatan serius yang perlu segera di tangani. Namun Untuk itu, penting bagi kita semua untuk mengetahui apa saja tanda-tandanya.

14 Tanda Tubuh Kamu Kekurangan Gizi

Kekurangan gizi bisa di alami oleh siapa saja, mulai dari anak-anak, orang dewasa, hingga lansia. Namun Saat mengalaminya, seseorang bisa mengalami tanda-tanda berupa:

  • Penurunan berat badan
  • Mudah lelah
  • Konsentrasi menurun
  • Gusi dan mulut sering luka atau nyeri
  • Kulit dan rambut kering
  • Jaringan lemak dan otot di dalam tubuh berkurang
  • Pipi dan mata cekung
  • Pembengkakan di bagian tubuh tertentu, seperti di perut, wajah, atau kaki
  • Mudah terkena penyakit infeksi karena melemahnya sistem kekebalan tubuh
  • Proses penyembuhan luka menjadi lambat
  • Mudah kedinginan
  • Perubahan mood atau suasana hati
  • Kehilangan selera makan
  • Mudah terjatuh karena otot melemah

Kekurangan gizi dapat terjadi saat seseorang tidak menjalani pola makan yang sehat. Namun Selain itu, kekurangan gizi juga bisa di sebabkan oleh kondisi kesehatan yang membuat tubuh tidak dapat menyerap nutrisi dari makanan dengan baik atau membuat tidak nafsu makan.

Sumber: https://www.hudsongrillect.com/

Berikut ini adalah hal-hal yang dapat menyebabkan tubuh kekurangan gizi

  • Menjalani diet ekstrem atau terlalu ketat
  • Mengalami gangguan makan, seperti anoreksia nervosa dan bulimia
  • Menderita penyakit yang membuat nafsu makan terganggu, seperti penyakit hati, HIV/AIDS, atau kanker
  • Memiliki kondisi yang membuat tubuh sulit mencerna atau menyerap nutrisi, misalnya penyakit radang usus
  • Menderita disfagia atau kesulitan menelan
  • Menderita gangguan kesehatan mental, seperti depresi atau skizofrenia
  • Mengonsumsi minuman beralkohol dalam jumlah banyak dan terlalu sering
  • Menjalani pengobatan yang dapat menurunkan nafsu makan, seperti kemoterapi, konsumsi obat tekanan darah, atau obat tiroid
  • Masalah ekonomi, kurangnya pengetahuan mengenai nutrisi, atau tinggal di daerah yang kekurangan makanan

Untuk menurunkan risiko terjadinya kekurangan gizi, konsumsilah makanan dengan gizi seimbang tiap harinya. Namun Menu makanan dengan gizi seimbang setidaknya terdiri dari sayur dan buah, susu dan produk olahannya, makanan sumber karbohidrat (nasi, kentang, dan roti), lemak sehat, dan protein (daging dan telur).

Kekurangan gizi bukanlah kondisi yang boleh disepelekan. Jadi. Namun jika kamu merasakan berbagai tanda kekurangan gizi seperti yang sudah di sebutkan di atas, segeralah berkonsultasi ke dokter.

Dokter akan menghitung indeks massa tubuh dan melakukan pemeriksaan lain yang di perlukan untuk mengetahui status gizimu. Namun Bila di perlukan, dokter mungkin juga akan memberikan pengaturan pola makan yang sehat dan tentunya sesuai dengan kondisi kesehatanmu.

wajib baca: Penting Untuk Hidup Sehat

Penting Untuk Hidup Sehat

Penting Untuk Hidup Sehat

Penting Untuk Hidup Sehat

Penting Untuk Hidup Sehat, Pola dan gaya hidup modern cukup berpengaruh terhadap perubahan pola makan yang di konsumsi sehari-hari. Makanan cepat saji cenderung lebih di sukai karena di anggap lebih praktis saat di masak dan di konsumsi. Pada hakikatnya, tidak semua makanan cepat saji memiliki kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh karena mengandung kadar lemak berlebih yang cukup tinggi, serta tambahan bahan campuran makanan seperti pengenyal makanan, pewarna makanan, hingga bahan pengawet yang berbahaya apabila dikomsumsi terlalu sering dan berlebihan.

Mengonsumsi makanan bergizi erat kaitannya dengan hidup sehat. Karena pola makan yang tepat dapat menunjang tercapainya berat badan yang ideal juga mengurangi risiko penyakit kronis seperti di abetes, kardiovaskular dan jenis kanker lainnya. Mengonsumsi makanan bergizi tak hanya meningkatkan kesehatan fisik, tetapi juga dapat mempengarusi suasana hati. Makanan yang sehat adalah makanan yang mengandung berbagai macam nutrisi yang di butuhkan oleh tubuh. Tubuh manusia membutuhkan bermacam nutrisi untuk menjaga tubuh tetap sehat dan pertumbuhan yang agar dapat berjalan dengan optimal.

8 Kandungan Gizi Penting untuk Hidup Sehat

Kriteria makanan sehat dan bergizi yaitu makanan yang memiliki nilai gizi.

Seimbang dan mengandung nilai gizi esensial tubuh seperti vitamin, mineral, karbohidrat, protein, lemak,kalsium, serat dan air.

Pola makanan yang sehat tidak perlu menghilangkan makanan yang di sukai ataupun makanan tertentu dari program diet.

Tetapi hanya perlu memilih opsi paling sehat dari setiap kategori, karena sejatinya itu semua di butuhkan oleh tubuh.

1.Karbohidrat

Kandungan karbohidrat bisa kita dapatkan dari beragam jenis makanan, seperti halnya kentang, ubi, gandum, beras merah dan jagung. Asupan karbohidrat harus di perhatikan karena 60 persen dari asupan kalori adalah karbohidrat yang juga merupakan sumber energi utama tubuh manusia.

2.Protein

Tubuh manusia membutuhkan asupan protein 10-15% dari asupan protein harian. Sumber protein yang dapat di konsumsi cukup beragam, baik protein nabati ataupun protein hewani. Asupan protein bisa di dapat dari mengonsumsi telur, ikan, daging ayam, bebek, gandum, kacang almond dan kacang kedelai. Protein yang masuk ke dalam tubuh akan di proses menjadi asam amino yang berfungsi membangun otot, organ tubuh, kulit dan rambut. Di sisi lain, fungsi hormon juga diatur oleh protein.

3.Lemak

Lemak terbagi menjadi dua, yaitu lemak jenuh yang bisa di dapat dari mengonsumsi daging, minyak kelapa dan susu, lalu lemak tak jenuh bisa di dapat dari mengonsumsi ikan, alpukat, dan kacang-kacangan. Pada hakikatnya lemak adalah sumber energi yang baik dan di butuhkan untuk kesehatan tubuh. Akan tetapi, lemak harus di konsumsi dengan jumlah yang cukup dan tidak berlebihan agar tidak terjadi obesitas. Obesitas terjadi karena adanya penambahan kalori yang berlebih ke dalam tubuh.

4.Vitamin

Untuk meningkatkan daya tahan tubuh, vitamin sangatlah di butuhkan. Vitamin pun sangat beragam dan bisa di dapatkan dari setiap makanan yang di konsumsi setiap hari. Vitamin merupakan kandungan penting yang terdapat dalam makanan, akan tetapi bisa saja hilang apabila di masak terlalu lama. Hal ini harus di perhatikan, karena vitamin memegang peran penting dalam menjaga kesehatan badan. Maka dari itu, untuk mencegah hilangnya kandungan vitamin, pilihlah makanan yang mudah diolah dengan cara di kukus, di rebus atau di tumis seperti wortel, minyak ikan, bayam, brokoli, jeruk, alpukat, kacang panjang, daging sapi, dan ayam.

5.Kalsium

Asupan kalsium yang tidak memadai dapat menyebabkan osteoporosis. Tidak hanya itu, tetapi juga dapat menyebabkan kecemasan, depresi, dan insomnia. Keju, yogurt, almond, dan tahu adalah makanan yang mengandung kalsium.

6.Mineral

Mineral adalah zat yang ditemukan di tanah dan dicerna dari makanan. Oleh karena itu, kita dapat mengekstrak mineral dari sumber tumbuhan dan hewan. Untuk meraih asupan mineral dari makanan bisa di dapat dengan mencoba sayuran hijau, alpukat, kacang brazil, sarden, udang merah, dan kalkun. Kandungan mineral yang harus ada dalam tubuh, seperti zat besi, seng, kalsium, selenium, klorida, kalium, yodium, magnesium dan tembaga.

7.Serat

Makan makanan berserat tinggi seperti biji-bijian, buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan kacang-kacangan dapat mengurangi risiko penyakit jantung, stroke, dan di abetes. Selain itu, makanan yang mengandung serat tidak hanya baik untuk kulit, tetapi juga membantu menurunkan berat badan.

8.Air

Air adalah bagian penting dari makanan sehat dan bergizi. Hal ini di sebabkan karena tubuh manusia terdiri dari 60% air, maka manusia perlu memenuhi kebutuhan air hariannya dengan meminum 44.448 gelas air atau setara dengan 2 liter air setiap hari. Kekurangan minum air dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti batu ginjal dan sembelit. Manfaat air bagi tubuh adalah membantu menyerap, mencerna, mengeluarkan, mendistribusikan nutrisi ke tubuh dan mengatur suhu tubuh.

Menjaga kesehatan bukanlah hal yang sulit, selama kita menjaga pola makan dan asupan gizi agar tubuh kita tidak kekurangan nutrisi dan bisa tetap semangat untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Setelah mengetahui apa saja gizi esensial yang di butuhkan tubuh ataupun nutrisi makro lainnya, mari kita bersama-sama memulai dan membiasakan mengonsumsi makanan yang sehat. Download aplikasi IHC Telemeddi App Store dan Google Play dan nikmati layanan konsultasi langsung dengan dokter IHC di manapun dan kapanpun. IHC Telemed, sehat dalam genggaman.

Baca juga: Tubuh Kekurangan Gizi

Manfaat Omega 3 untuk kesehatan tubuh

Manfaat Omega 3 untuk kesehatan tubuh

Manfaat Omega 3 untuk kesehatan tubuh

Omega 3 adalah asam lemak tak jenuh yang memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh. Omega 3 merupakan zat esensial yang tidak di produksi tubuh, sehingga kebutuhannya hanya bisa di penuhi lewat asupan harian.

Melansir dari laman Kemenkes RI, omega 3 terbagi menjadi tiga jenis, yaitu ALA (Alpha-Linolenic Acid), DHA (Docosa-Hexaenoic Acid), dan EPA (Eicosa-Pentaenoic Acid). Lantas, apa saja?

1. Menjaga Kesehatan Jantung

Omega 3 di kenal baik untuk kesehatan jantung. Mengutip dari Medical News Today, asam lemak omega 3 dalam minyak ikan dapat membantu mencegah penyakit jantung dan stroke. Dalam hal ini, manfaat omega 3 untuk jantung adalah:

  • Mencegah pembentukan gumpalan darah
  • Menurunkan tekanan darah tinggi
  • Menurunkan kadar trigliserida darah hingga 15-30%
  • Meredakan peradangan yang berpotensi merusak pembuluh darah
  • Mencegah penumpukan plak kolesterol pada pembuluh darah
  • Meningkatkan kadar HDL (kolesterol baik) dalam darah.

2. Menjaga Kesehatan Mata

Situs Healthline menjelaskan, asam lemak omega 3 yang di sebut DHA merupakan komponen struktural utama pada retina mata. Dalam hal ini, manfaat omega 3 adalah membantu mencegah degenerasi makula, yaitu penyebab utama kerusakan mata dan kebutaan pada lansia.

3. Menjaga Kesehatan Otak

Kemampuan otak berpotensi mengalami penurunan seiring bertambahnya usia. Manfaat omega 3 salah satunya adalah memperlambat degenerasi otak yang menyebabkan kepikunan. Tak hanya itu, asam lemak ini juga dapat menurunkan risiko penyakit alzheimer.

4. Membantu Melawan Penyakit Autoimun

Penyakit autoimun adalah kondisi ketika sistem imun tubuh salah mengenali sel sehat sebagai sel asing. Salah satu jenisnya adalah diabetes tipe 1. Di lansir dari Healthline, manfaat omega 3 jenis DHA dapat membantu menurunkan risiko autoimun diabetes tipe 1 di kemudian hari.

Baca juga: Demo Tolak RUU Kesehatan

5. Memperkuat Tulang dan Sendi

Manfaat omega 3 berikutnya adalah membantu meningkatkan kadar kalsium dalam tulang. Secara tidak langsung, hal ini akan berdampak pada peningkatan kesehatan dan kepadatan tulang. Dengan begitu, omega 3 dapat menurunkan risiko penyakit osteoporosis dan meredakan keluhan penderita arthritis atau radang sendi.

6. Menunjang Tumbuh Kembang Janin

Tak hanya manusia, janin yang masih berada dalam kandungan pun dapat merasakan manfaat omega 3. Hal ini lantaran DHA menyumbang 40% asam lemak tak jenuh ganda di otak dan 60% di retina janin. Bahkan, omega 3 yang di konsumsi ibu hamil dapat menurunkan risiko ADHD, autisme, dan cerebral palsy pada bayi.

7. Menurunkan Risiko Kanker

Manfaat omega 3 sebagai penurun risiko kanker di buktikan oleh sebuah penelitian yang di publikasikan dalam American Journal of Epidemiology. Dalam penelitian tersebut, partisipan yang mengonsumsi omega 3 berhasil mengalami penurunan risiko kanker usus sebesar 55%.

Asupan omega 3 juga di nilai dapat menurunkan risiko kanker prostat dan payudara. Meski demikian, penelitian lebih lanjut masih di perlukan.

8. Merawat Kulit

Siapa sangka, omega 3 juga memiliki manfaat yang bagus untuk kulit. Menurutt Medical News Today, manfaat ini di sebabkan oleh PUFA yang meliputi asam eicosapentaenoic (EPA) dan docosahexaenoic acid (DHA). Dalam hal ini, omega 3 berperan dalam:

  • Meningkatkan skin barrier
  • Menghambat peradangan pada kulit yang berasal dari sinar UV
  • Membantu proses penyembuhan kulit.

9. Baik untuk Kesehatan Rambut

Mengutip dari Healthline, sebuah penelitian yang di lakukan pada hewan menunjukkan bahwa omega-3 dapat meningkatkan pertumbuhan rambut. Meski demikian, masih di perlukan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat omega-3 pada pertumbuhan dan kerontokan rambut manusia.

10. Mencegah Depresi dan Kecemasan

Mungkin Anda jarang mendengar manfaat omega 3 satu ini. Melansir dari Healthline, suplemen omega 3 dapat membantu mencegah dan mengobati depresi dan kecemasan. Dalam hal ini, omega 3 jenis EPA berperan penting dalam mengurangi gejala depresi.

Demo Tolak RUU Kesehatan

Demo Tolak RUU Kesehatan

Demo Tolak RUU Kesehatan dan Potensi Melemahnya Perlindungan Nakes

Sebanyak lima organisasi profesi kesehatan akan menggelar aksi demonstrasi menolak pembahasan Rancangan Undang-Undang Kesehatan Omnibus Law, Senin (8/5/2023).

Kelimanya yakni Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), Ikatan Bidan Indonesia (IBI), Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI), dan Ikatan Apoteker Indonesia (IAI).

Unjuk rasa yang di gelar hari ini berangkat dari keprihatinan mereka atas pembahasan RUU Kesehatan yang di nilai terlalu terburu-buru.

Bahkan, pembahasan ini tak menampung masukan dari organisasi kesehatan. Salah satunya terkait potensi melemahnya perlindungan dan kepastian hukum tenaga kesehatan (nakes) jika RUU ini di sahkan.

Prihatin

Ketua Umum PB IDI Moh Adib Khumaidi menyampaikan, aksi damai yang akan di lakukan sejumlah anggota organisasi profesi kesehatan merupakan bentuk keprihatinan atas proses pembahasan regulasi yang terburu-buru dan tidak memperhatikan masukan dari organisasi profesi.

Ia menuturkan, terdapat sejumlah pesan yang akan di suarakan dalam aksi damai tersebut. Antara lain, mengigatkan pemerintah akan banyaknya masalah kesehatan yang perlu di benahi oleh pemerintah.

Meningkatkan akses dan kualitas layanan kesehatan, dan meningkatkan pemanfaatan teknologi untuk layanan di masyarakat.

Pesan lainya ialah mendorong pemerintah untuk memperluas pelayanan di kelompok masyarakat yang masih belum terjangkau infrastruktur serta sarana prasarana kesehatan.

“Hal-hal seperti inilah yang perlu lebih di perhatikan oleh pemerintah dan wakil rakyat di parlemen dari pada terus-menerus membuat undang undang baru,” kata Adib.

Baca juga: jenis penyakit kelamin yang belum ada obatnya

Permudah calon dokter spesialis

Sementara itu, Sekretaris Umum Perkumpulan Dokter Seluruh Indonesia (PDSI) Erfen Gustiawan Suwangto mengeklaim RUU Kesehatan justru akan memudahkan masyarakat.

Manfaat RUU Kesehatan untuk masyarakat adalah akses ke dokter dan dokter spesialis akan jauh lebih mudah karena jumlah dokter dapat lebih banyak diproduksi tanpa hambatan.

Putra bangsa dari keluarga tidak mampu akan dapat akses lebih besar untuk menjadi dokter spesialis dan tidak ada lagi kemudahan.

Efren menilai dugaan pembedaan bagi calon dokter spesialis di indonesia masih terjadi sehingga jumlah lulusanya terbatas dan tidak seimbang.

Selain itu, Efren menilai, RUU Kesehatan juga di perlukan buat menghapus praktik pungutan liar yang selama ini di nilai membebani para dokter.

Menurutnya, jika soal persoalan pungutan bisa di berantas, itu akan membuat tata kelola kedokteran bisa lebih transparan.

Dengan begitu, RUU Kesehatan di harapkan membuat minat masyarakat untuk menjadi calon dokter spesialis bertambah dan lulusanya meningkat.

Banyaknya jumlah dokter, terutama spesialis, akan memperpendek antrean pasien di rumah sakit, Biaya masyarakat berobat ke dokter akan lebih murah karena pungli-pungli yang membebani dokter akan hilang,” ujar Erfen.

Penyakit Kelamin yang Belum Ada Obatnya

Jenis Penyakit Kelamin yang Belum Ada Obatnya

Jenis Penyakit Kelamin yang Belum Ada Obatnya

Melakukan hubungan seks yang aman sangat penting untuk mencegah penularan penyakit kelamin.

Pasalnya ada beberapa jenis penyakit kelamin yang hingga kini belum ada obatnya untuk mengatasi penyakit tersebut.

Mulai dari HIV, HSV hingga infeksi virus Zika, semua penyakit tersebut belum dapat di sembuhkan dengan obat khusus sehingga kita perlu mewaspadai penularanya.

Jenis penyakit kelamin yang belum ada obatnya

Penularan penyakit kelamin bisa terjadi ketika tubuh terinfeksi virus atau bakteri yang kemduian menular melalui kontak seksual.

Beberapa penyakit kelamin ada yang cukup mudah di cegah dengan minum obat dan perawatan medis lainnya.

Tapi sayangnya sejumlah penyakit kelamin bahkan ada yang tidak dapat di sembukan karena belum di temukan obatnya.

Dr Neha Bothara, konsultan obstetri dan ginekologi dari RS Hiranandani Vashi-A Fortis Network Hospital, India mengatakan bahwa beberapa jenis penyakit kelamin berikut ini tidak memiliki obat khusus dalam penanganan secara medis.

Sehingga metode dan cara mengatasinya masih berdasarkan gejala yang muncul oleh penderita.

1. Human immunodeficiency virus (HIV)

Penyakit menular seksual yang paling terkenal dan di takuti adalah HIV. Selama beberapa tahun perakhir, perawatan lanjutan, pengobatan jangka panjang dan terapi antiretroviral telah terbukti memperbaiki kondisi pasien yang terinfeksi. Perawatan ini dapat membantu mencegah pertumbuhan dan penyebaran virus sambil mempertahankan sistem kekebalan yang kuat. Selain itu, pengobatan tersebut dinilai dapat membantu mencegah perkembangan AIDS dari HIV. Sayangnya, sederet pengobatan tersebut masih belum lengkap untuk mengatasi HIV secara keseluruhan.

Baca juga: Manfaat membaca untuk kesehatan fisik dan mental

2. Herpes simplex virus (HSV)

Infeksi virus yang disebut HSV dapat menyebar melalui kontak genital-seksual serta fomites dan cara lainnya. Infeksi herpes dapat bertahan dalam waktu yang lama di dalam tubuh dan biasanya di mulai dengan infeksi baru, kemudian sembuh dan ruam terkadang muncul lagi.

Faktanya virus herpes ini tidak benar-benar pergi dari tubuh penderitanya, penyakit yang datang pada waktu berikutnya cenderung lebih ringan dan biasanya berjarak jauh.

Tujuan utama dari pengobatan yang telah di lakukan hingga kini adalah untuk mengontrol rasa sakit dan gejala herpes yang menimbulkan ketidaknyamanan. Tetapi belum ada obat yang di temukan untuk mengatasi masalah ini sampai benar-benar pulih.

3. Human papillomavirus (HPV)

Infeksi HPV juga berlangsung lama. Setelah pasien terkena infeksi HPV, kebanyakan pria atau wanita mengembangkan respons kekebalan terhadap infeksi tersebut, yang kemudian membuangnya dari tubuh.

Namun pada segelintir orang, infeksi virus mungkin terus ada selama beberapa tahun berikutnya, yang memicu perubahan lokal pada mukosa servis yang pada gilirannya memicu kanker serviks.

“Segera konsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat dalam mengatasinya,” kata dokter Bothara.

4. Virus Hepatitis

Hepatitis B dan Hepatitis C adalah dua bentuk virus hepatitis yang di tularkan secara seksual. Kedua infeksi ini setelah tertular tidak dapat disembuhkan. Hepatitis B dan C bisa memicu peradangan hati pada jangka panjang, sirosis dan akhirnya dapat memicu kanker hati.

5. Infeksi virus zika

Infeksi virus Zika paling sering di tularkan melalui nyamuk, tetapi juga dapat menular melalui kontak seksual.

Komplikasi virus Zika ini yang cukup di takuti adalah memicu kelainan bawaan pada janin jika infeksi terjadi selama masa kehamilan.

Manfaat Membaca untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Manfaat Membaca untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Manfaat Membaca untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Manfaat membaca buku tak hanya menambah wawasan dan pengetahuan, tetapi juga baik untuk kesehatan otak dan memperpanjang peluang hidup. Oleh karena itu, mulailah luangkan waktu Anda untuk membaca, dan ajaklah seluruh anggota keluarga untuk menjadikan hal ini sebagai kebiasaan.

Jika dibiasakan sejak kecil, membaca bisa menjadi salah satu hobi yang menyenangkan dan bermanfaat. Tidak hanya untuk menambah wawasan, membaca juga dapat meningkatkan fungsi otak, mengurangi stres, bahkan mencegah penyakit Alzheimer.

Membaca bukanlah hal yang sulit, karena di zaman serba modern seperti saat ini banyak sekali pilihan bacaan, mulai dari bentuk cetak hingga digital. Jika kebiasaan membaca telah Anda terapkan sebaik mungkin, manfaatnya bagi kesehatan fisik dan mental dapat bertahan seumur hidup.

Manfaat Membaca untuk Si Kecil

Tidak hanya orang dewasa, bayi yang masih berada di dalam kandungan dan anak-anak pun bisa memperoleh manfaat membaca. Untuk mendapatkan manfaat membaca bagi Si Kecil, pastikan Anda membacakan beragam bacaan, seperti majalah, novel, buku bergambar, dan dongeng sesuai dengan usianya.

Berikut ini adalah beberapa manfaat membaca yang bisa didapatkan oleh Si Kecil:

  • Mengajarkannya tentang komunikasi
  • Membangun keterampilan mendengar, daya ingat, kosakata, dan kecerdasan
  • Memberinya informasi tentang lingkungan sekitar
  • Mengenalkan beragam konsep, seperti angka, huruf, warna, dan bentuk, dengan cara yang menyenangkan

Untuk mendapatkan manfaat membaca ini, Anda tidak selalu harus membeli buku karena Anda bisa meminjamnya dari perpustakaan.

Manfaat Membaca untuk Orang Dewasa dan Lansia

Beda usia, beda pula manfaat membaca yang bisa diperoleh. Jika manfaat membaca untuk anak adalah untuk mendukung tumbuh kembangnya, untuk orang dewasa dan lansia membaca bisa memperbaiki daya ingat.

Seiring bertambahnya usia, daya ingat seseorang bisa saja menurun. Daya ingat yang semakin menurun membuat lansia tidak bisa lagi hidup mandiri, sehingga butuh bantuan dari orang lain.

Selain itu, masih banyak manfaat membaca bagi orang dewasa dan lansia, antara lain:

1. Menguatkan dan menjaga kesehatan otak

Membaca bagaikan olahraga untuk otak. Melalui membaca, Anda bisa mendalami karakter dan membayangkan beragam kondisi atau situasi. Hal ini merupakan salah satu tantangan yang baik untuk kesehatan otak.

Penelitian juga menunjukkan bahwa membaca melibatkan jaringan dan sinyal yang kompleks di otak. Jika sering membaca, jaringan dan sinyal ini akan menjadi lebih kuat. Membaca juga bisa meminimalkan risiko terkena demensia pada lansia.

2. Meningkatkan rasa empati

Penelitian menunjukkan bahwa salah satu adalah mampu membantu pembaca memahami perasaan orang lain. Hal ini karena banyak bacaan, terutama cerita fiksi, yang mengeksplorasi kehidupan karakternya.

Memahami perasaan orang lain atau berempati ini merupakan keterampilan yang penting untuk membangun dan memelihara hubungan sosial.

3. Memberikan umur panjang

Manfaat membaca buku yang lainnya ialah memberikan umur yang lebih panjang. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang membaca selama 3,5 jam per minggu memiliki kemungkinan hidup yang lebih panjang dibandingkan orang yang tidak membaca buku sama sekali.

Membaca buku juga sangat baik untuk mengurangi stres, meringankan gejala depresi, dan membantu Anda beristirahat lebih nyenyak di malam hari.

Baca juga: Hati-Hati overthinking bisa berakibat fatal

Selain beberapa manfaat membaca di atas, orang yang tumbuh di rumah dan memiliki banyak buku lebih mungkin untuk mencapai pendidikan tinggi, memperoleh pendapatan yang lebih besar, dan memiliki fungsi kognitif yang baik di masa depan.

Tips untuk Menumbuhkan Minat Membaca

Berikut adalah tips untuk menumbuhkan minat membaca:

  • Pilihlah buku yang Anda sukai agar tidak merasa jenuh dan bosan
  • Nikmati waktu Anda ketika membaca
  • Pilihlah tempat yang tenang dan nyaman untuk membaca
  • Jika membacakan buku untuk Si Kecil, bacalah dengan perlahan dan tidak terburu-buru, agar ia menikmati dan mengerti apa yang Anda bacakan
  • Untuk Si Kecil, pilihlah buku yang menarik perhatiannya, misalnya buku yang berwarna dan bergambar

Jika minat membaca telah tumbuh, terutama dalam meningkatkan daya ingat, bisa Anda rasakan untuk jangka waktu yang lama. Hal ini dapat mencegah penurunan kognitif seiring bertambahnya usia.

Namun, jika Anda mengalami gangguan pada daya ingat, segeralah berkonsultasi ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Tidak ada kata terlambat untuk mendapatkan. Jadi, luangkanlah waktu Anda untuk membaca buku yang disukai mulai dari sekarang. Namun, pastikan Anda membaca di tempat yang terang, karena hal ini akan lebih baik untuk kesehatan mata.

Manfaat Membaca untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Manfaat Omega 3 untuk kesehatan tubuh

Vitamin E, Nutrisi yang Berguna untuk Cegah Kerusakan Sel Karena Radikal Bebas

Ada banyak sekali jenis nutrisi yang penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Salah satunya adalah vitamin yang dibutuhkan tubuh dengan jumlah kecil. Sayangnya, senyawa organik tersebut tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh sehingga kebutuhannya harus bisa dicukupi melalui makanan. Contohnya adalah vitamin E yang dibutuhkan tubuh sebagai antioksidan yang bertugas melindungi sel-sel tubuh dari serangan radikal bebas.

Secara alami, kebutuhan tubuh akan vitamin ini dapat dipenuhi dengan rutin mengonsumsi kacang, minyak sayur, dan jenis biji-bijian. Akan tetapi, karena kondisi kesehatan tertentu dan gaya hidup yang tidak sehat, termasuk terkait kebiasaan mengonsumsi makanan, beberapa orang tidak mampu mencukupi kebutuhan tubuhnya akan vitamin ini.

Baca Juga : Ketahui Apa Itu Turun Berok atau Hernia, dan Cara Tepat Menanganinya

Alhasil, mereka disarankan untuk mengonsumsi suplemen ini secara rutin dengan dosis dan aturan pakai tertentu. Lalu, apa sebenarnya yang dimaksud dengan suplemen vitamin E, manfaat, dan cara menggunakannya? Nah, jawaban dari pertanyaan tersebut bisa kamu temukan di penjelasan berikut ini.

Apa Itu Vitamin E?

Sebagai salah satu jenis vitamin, vitamin E adalah nutrisi yang penting dibutuhkan tubuh. Fungsinya adalah sebagai antioksidan yang melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Tidak hanya itu, senyawa tokoferol yang terkandung pada vitamin ini juga memiliki sifat fat soluble, alias larut di dalam lemak.

Seperti yang telah disebutkan di atas, kebutuhan vitamin ini dapat dipenuhi dengan konsumsi makanan tertentu, tetapi karena gaya hidup seseorang bisa mengalami defisiensi vitamin E. Jika dibiarkan dalam jangka waktu yang lama, kondisi tersebut tentu bisa berisiko menimbulkan masalah kesehatan serius, seperti cystic fibrosis atau abetalipoproteinemia. Oleh karena itu, untuk mengatasinya, tak sedikit orang mencukupi kebutuhan nutrisi tersebut dengan mengonsumsi suplemen.

Deskripsi Suplemen Vitamin E

Suplemen vitamin E adalah produk kesehatan yang perlu dikonsumsi oleh seseorang yang tak mampu mencukupi kebutuhan tubuh akan vitamin tersebut secara alami. Tergolong sebagai obat bebas, kamu boleh mengonsumsi suplemen ini tanpa resep dari dokter. Manfaat dari suplemen ini adalah mencegah dan juga mengatasi defisiensi atau kekurangan vitamin E serta penyakit cystic fibrosis.

Obat ini dapat dikonsumsi oleh orang dewasa maupun anak-anak. Meski begitu, pada ibu hamil, penggunaan suplemen ini perlu dikonsultasikan terlebih dulu dengan dokter. Hal serupa juga perlu dilakukan bagi ibu menyusui karena vitamin ini mampu terserap dalam ASI.

Hal yang Wajib Diperhatikan saat Akan Menggunakan Suplemen Vitamin E
Sebelum mengonsumsi suplemen ini, terdapat beberapa hal penting yang perlu diperhatikan:

Jangan mengonsumsi obat ini jika mempunyai alergi terhadap vitamin E.
Konsultasikan dulu dengan dokter penggunaan obat ini jika menderita diabetes, retinitis pigmentosa, kekurangan vitamin K, kelainan darah, hemofilia, anemia, maupun masalah pembekuan darah.
Beri tahu dokter terkait pemakaian suplemen vitamin ini apabila pernah menderita stroke, penyakit ginjal, maupun liver.
Konsultasikan dulu dengan dokter sebelum menggunakan vitamin ini jika sedang mengonsumsi obat, produk herbal, atau suplemen lain.
Konsultasikan dulu dengan dokter jika sedang hamil, merencanakan kehamilan, atau menyusui sebelum mengonsumsi vitamin ini.
Konsultasikan dulu dengan dokter terkait penggunaan atau penghentian penggunaan vitamin ini saat akan melakukan prosedur medis maupun operasi tertentu.
Segera periksakan diri ke dokter jika muncul reaksi alergi maupun overdosis pasca mengonsumsi suplemen ini.
Aturan Pakai dan Dosis Vitamin E
Aturan pakai dan dosisnya pada dasarnya ditentukan dokter dengan menyesuaikan kondisi kesehatan pasien, jenis suplemen, serta usia. Namun, secara umum, dosis pemakaiannya tergantung dari tujuan penggunaannya adalah sebagai berikut.

Untuk Mengatasi Defisiensi Vitamin E
Dosis penggunaan vitamin E untuk mengatasi kondisi kesehatan ini pada orang dewasa adalah sekitar 40 sampai 50 mg setiap hari. Sementara itu, pada bayi dengan usia kurang dari 1 bulan dosisnya adalah 10 mg per kgBB per hari dan untuk anak usia di atas 1 bulan hingga 18 tahun adalah 2 sampai 10 mg per kgBB setiap hari.

Untuk Menangani Abetalipoproteinemia
Untuk menangani abetalipoproteinemia, dosis penggunaan suplemen ini pada orang dewasa adalah 50 sampai 100 mg setiap hari. Sementara itu, dosis penggunaan pada bayi usia kurang dari 1 bulan adalah 100 mg per kgBB per hari dan untuk anak usia di atas 1 bulan hingga 18 tahun adalah 50 sampai 100 mg per kgBB setiap hari.

Sebagai Suplemen untuk Menangani Cystic Fibrosis
Untuk menangani cystic fibrosis, dosis penggunaan suplemen ini pada orang dewasa adalah 100 sampai 200 mg setiap hari dan 50 mg per hari untuk anak umur 1 bulan hingga 1 tahun. Untuk anak umur 1 tahun hingga 12 tahun, dosisnya adalah 100 mg per hari dan untuk anak umur 12 sampai 18 tahun adalah 200 mg per hari.

Fungsi Vitamin E

Seperti yang sudah dijelaskan sedikit sebelumnya, fungsi vitamin E yang utama adalah antioksidan yang menangkal radikal bebas untuk menyerang sel tubuh. Tanpa ditangkal, radikal bebas dapat menyebabkan beragam penyakit kronis, seperti kanker serta masalah pada jantung.

Tidak hanya itu, vitamin ini juga berguna untuk menjaga kesehatan mata dan keseimbangan sistem hormon. Dengan sistem hormon yang seimbang, sistem saraf dan endokrin pun turut terjaga, juga mencegah masalah berat badan mudah meningkat, sakit perut karena menstruasi, infeksi pada saluran kemih, sampai gejala kecemasan dan alergi.

Manfaat penting lainnya dari vitamin ini adalah menunjang masa kehamilan serta perkembangan janin sehingga perlu dikonsumsi oleh ibu hamil. Terakhir, fungsi vitamin E adalah mencegah risiko terkena penyakit Alzheimer karena mengandung tokotinerol yang memiliki sifat anti inflamasi. Manfaat tersebut juga didukung dari peran vitamin ini yang mampu memperlambat penurunan kinerja otak dan kehilangan memori.

Cara Tepat Mengonsumsi Vitamin E
Pastikan untuk membaca aturan pakai yang tercantum pada kemasan produk sebelum menggunakan suplemen ini. Jangan ragu untuk berdiskusi dengan dokter terlebih dahulu jika kamu mempunyai kondisi kesehatan atau riwayat penyakit tertentu saat akan mengonsumsi suplemen tersebut.

Perlu diingat jika penggunaan suplemen ini dilakukan saat kebutuhan tubuh akan vitamin E tidak tercukupi dari asupan makanan alami. Guna mengoptimalkan penyerapannya di dalam tubuh, usahakan untuk mengonsumsi suplemen ini sesudah makan maupun ketika makan. Terkait penyimpanannya, letakkan vitamin ini pada tempat yang sejuk, jauh dari sinar matahari, serta tidak dapat dijangkau anak-anak maupun hewan peliharaan.

Interaksi Vitamin E saat Dikonsumsi Bersama Obat Lain
Selayaknya suplemen vitamin lainnya, vitamin ini mampu menimbulkan interaksi saat dikonsumsi bersama dengan obat jenis lain, sebagai berikut.

Meningkatkan risiko perdarahan saat dikonsumsi bersamaan dengan warfarin atau jenis obat pengencer darah lainnya.
Menurunkan penyerapan vitamin E saat dikonsumsi bersama dengan colestipol, orlistat, atau cholestyramine.
Menurunkan efektivitas dari suplemen vitamin B3, ketoconazole, maupun suplemen zat besi.
Tentunya, agar tak berisiko mengalami interaksi obat yang berbahaya bagi kondisi kesehatan, selalu konsultasikan terlebih dulu penggunaan suplemen ini jika kamu tengah aktif mengonsumsi obat lainnya.

Efek Samping Vitamin E
Secara umum, penggunaan suplemen ini tidak akan menimbulkan efek samping jika dikonsumsi dengan dosis atau cara yang sesuai. Meski begitu, jika berlebihan, mengonsumsi vitamin ini mampu menimbulkan beberapa efek samping, seperti diare, mual, pusing, lelah berlebihan, penglihatan kabur, hingga nyeri perut. Jika gejala efek samping tersebut tidak kunjung mereda atau bahkan bertambah parah, segera lakukan pemeriksaan dengan dokter agar bisa segera ditangani.

Harga Vitamin E
Harga vitamin E berada di kisaran Rp30.000 tergantung dari jenis dan jumlahnya. Namun, ada pula yang dibanderol dengan harga ratusan ribu karena memang dilengkapi dengan nutrisi dan kandungan penting lainnya bagi tubuh. Jadi, dengan harga yang terbilang terjangkau tersebut, masalah kekurangan vitamin ini pada tubuh bisa diatasi asal dikonsumsi dengan cara dan dosis yang tepat.

Atasi Gejala Sakit Maag, Ini Deskripsi, Manfaat, Hingga Efek Samping Obat Antasida

Tidak dapat dipungkiri jika masalah lambung menjadi penyakit yang kerap dialami oleh masyarakat di zaman sekarang ini. Penyebabnya bisa beragam, mulai dari jarang mengonsumsi makanan yang sehat, terlalu sering mengonsumsi kopi, telat makan, hingga beban stres yang terlalu berat.

Beberapa contoh gangguan lambung yang cukup banyak diderita oleh masyarakat adalah sakit maag dan juga asam lambung yang meningkat. Jika dibiarkan, masalah kesehatan tersebut menimbulkan gejala berupa rasa perih dan nyeri di bagian perut dan dada, bahkan bisa memicu heartburn. Tidak hanya itu, penyakit tersebut juga tidak jarang menyebabkan mual hingga muntah sehingga perlu segera diobati.

Baca Juga : Tetanus: Gejala, Komplikasi, hingga Cara Mengobatinya

Salah satu jenis obat untuk mengatasi masalah sakit maag dan asam lambung adalah antasida atau antacid. Walaupun termasuk sebagai obat bebas dan bisa dibeli tanpa memerlukan resep dokter, penggunaannya tidak boleh dilakukan secara sembarangan agar tak memicu gejala efek samping berbahaya. Oleh karena itu, sebelum mengonsumsinya, simak dulu deskripsi antasida, manfaat, aturan pakai dan dosis, hingga efek samping yang mungkin ditimbulkan berikut ini.

Apa Itu Antasida?

Obat Antasida

Antacid atau antasida adalah jenis obat yang berguna untuk mengatasi munculnya gejala akibat asam lambung atau sakit maag. Cara kerjanya adalah dengan menetralkan kadar asam lambung agar tidak sampai meningkat terlalu banyak. Dengan mengonsumsi obat tersebut, keluhan asam lambung naik yang diderita pasien biasanya akan bisa diredakan.

Beberapa contoh gejala akibat penyakit lambung ini adalah rasa nyeri pada ulu hati, dada terasa panas atau heartburn, muntah dan mual, serta perut terasa kembung. Manfaatnya akan langsung bekerja dalam waktu beberapa menit pasca diminum. Meski begitu, pahami jika obat tersebut hanya berperan untuk meredakan gejala atau keluhan dari penyakit asam lambung saja, bukan menyembuhkannya secara total.

Obat ini tersedia dengan bentuk cairan suspensi maupun tablet kunyah yang umumnya dapat dibeli di apotek secara bebas tanpa memerlukan resep dokter. Selain itu, tidak jarang penggunaan dari obat ini akan dikombinasikan bersama obat lain guna mengatasi gejala asam lambung, sakit maag, maupun gastritis dengan lebih optimal. Namun, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum mengombinasikan obat ini bersama obat lain guna menjamin manfaatnya dan meminimalkan risiko efek samping yang mungkin terjadi.

Deskripsi Obat Antasida

Antasida

Antasida tergolong sebagai obat bebas sehingga bisa dibeli di apotek tanpa memerlukan resep dokter. Obat ini bermanfaat untuk menetralkan kadar asam lambung dan dapat dikonsumsi oleh orang dewasa maupun anak-anak.

Meski begitu, bagi ibu hamil atau menyusui, usahakan untuk mengonsumsi obat ini setelah berkonsultasi dengan dokter terlebih dulu. Tujuannya untuk memastikan bahwa gejala efek sampingnya tidak membahayakan kesehatan ibu dan bayi, serta menjamin manfaatnya lebih besar ketimbang risikonya.

Beberapa jenis obat yang tergolong sebagai antasida, antara lain aluminium hidroksida, magnesium karbonat, kalsium karbonat, magnesium hidroksida, dan magnesium trisilikat. Obat maag ini juga tak jarang dicampurkan dengan obat lain, seperti, alginat dan simethicone. Contoh merek dagang dari obat ini adalah Biogastron, Dexanta, Antasida Doen, Gastran, Promag, Konimag, Mylanta, Simeco, Polysilane, dan Gestrig.

Hal yang Wajib Diperhatikan saat Akan mengonsumsi Antasida
Meski tergolong obat bebas, terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mengonsumsinya:

Jangan mengonsumsi obat ini jika memiliki alergi terhadap antasida maupun kandungan di dalamnya.
Konsultasi dengan dokter terkait penggunaannya pada anak usia kurang dari 12 tahun.
Konsultasi dengan dokter jika pernah atau sedang menderita penyakit jantung, penyakit ginjal, diabetes, hipertensi, fenilketonuria, radang usus, maupun penyakit hati sebelum mengonsumsinya.
Konsultasi dengan dokter terkait penggunaan obat ini saat sedang mengalami konstipasi, diet rendah garam, maupun diare.
Konsultasi dengan dokter saat akan mengonsumsinya jika sedang hamil maupun menyusui.
Konsultasi dengan dokter terkait penggunaan obat ini jika sedang mengonsumsi suplemen, obat, ataupun produk herbal tertentu.
Segera periksakan diri ke dokter jika muncul gejala overdosis atau alergi obat pasca menggunakan obat ini.
Aturan Pakai dan Dosis Obat Antasida
aturan minum antasida

Aturan Minum Obat Antasida

Selalu baca dosis dan aturan pakai obat yang tertera di kemasan produk sebelum mengonsumsinya. Beberapa produk obat ini memiliki kandungan aluminium hidroksida sebanyak 200 mg dan magnesium hidroksida sebanyak 200 mg yang terdapat pada bentuk obat tablet kunyah. Aturan pakai dan dosis penggunaan obat tersebut adalah 1 sampai 2 tablet, dan dikonsumsi 3 hingga 4 kali per hari.

Sementara itu, untuk antasida berupa cairan suspensi, penggunaannya adalah 1 sampai 2 sendok takaran, sebanyak 3 hingga 4 kali per hari. Jika ragu terkait aturan pakai dan dosis obat, diskusikan terlebih dulu dengan dokter guna mengetahui cara penggunaan yang tepat, termasuk lama waktu pengobatannya dengan menyesuaikan kondisi kesehatan pasien.

Cara Tepat Mengonsumsi Antasida
konsumsi obat antasida

Konsumsi Obat Antasida

Pastikan untuk mengikuti anjuran dan saran dokter sebelum mengonsumsi obat ini. Selain itu, baca juga petunjuk pemakaian yang terdapat pada kemasan saat akan menggunakannya.

Pada jenis tablet kunyah, konsumsi dengan cara mengunyahnya sebelum ditelan, lalu minum segelas air putih. Untuk jenis cairan suspensi, kocok terlebih dahulu botol obat saat akan mengonsumsinya dan selalu gunakan sendok takaran yang disediakan di dalam kemasan.

Baik antasida bentuk cairan suspensi atau tablet kunyah boleh dikonsumsi apabila gejala asam lambung mulai terasa atau sudah muncul. Obat ini dapat dikonsumsi saat maupun segera sesudah makan.

Jika lupa dikonsumsi, pasien disarankan untuk mengonsumsinya dengan segera apabila jadwal penggunaan berikutnya masih lama. Apabila ada jenis obat lain yang dikonsumsi secara rutin, beri jeda waktu sekitar 2 hingga 4 jam pasca mengonsumsi obat antasida.

Terkait penyimpanannya, letakkan obat ini di tempat yang jauh dari sinar matahari, memiliki suhu ruang, dan tidak lembap. Selain itu, jauhkan obat tersebut dari jangkauan hewan peliharaan atau anak-anak.

Interaksi Antasida saat Dikonsumsi Bersama Obat Lain
Sama halnya dengan jenis obat lainnya, antasida juga mampu menimbulkan berbagai reaksi saat dikonsumsi bersama obat lain, seperti:

Gangguan pada penyerapatan cimetidine, tetrasiklin, chloroquine, ciprofloxacin, ketoconazole, rifampicin, cefdinir, hydroxychloroquine, levothyroxine, chlorpromazine, cefpodoxime, rosuvastatin, maupun suplemen vitamin.
Menurunkan efek dari obat polystyrene, velpatasvir, atau suplhonate.
Meningkatkan penyerapan dari obat dengan kandungan asam sitrat.
Meningkatkan pembuangan pada obat salisilat.
Beberapa Efek Samping Penggunaan Obat Antasida
Selain interaksi obat di atas, mengonsumsi obat ini juga bisa memicu munculnya efek samping ringan yang umumnya tak membahayakan nyawa pasiennya. Beberapa efek samping dari penggunaannya sebagai berikut.

Diare.
Muntah dan mual.
Perut kembung.
Kram pada perut.
Sembelit.
Jika gejala efek samping tersebut tak kunjung membaik atau bahkan semakin memburuk, jangan ragu untuk segera memeriksakan diri ke dokter agar bisa ditangani dengan tepat. Selain itu, lakukan hal yang sama saat pasien mengalami gejala overdosis atau alergi obat dengan tanda seperti, bibir dan kelopak mata membengkak, muncul ruam dan gatal pada kulit, maupun kesulitan bernapas.

Harga Obat Antasida
Secara umum, obat antasida harganya terbilang sangat terjangkau. Di apotek, tidak sedikit produk obat ini dibanderol dengan harga mulai 2 ribu sampai belasan ribu Rupiah saja, tergantung dari merek dan jumlah atau ukuran produknya. Dengan kata lain, dengan harga jual produk yang terjangkau tersebut, kamu bisa mengatasi masalah penyakit lambung dengan segera tanpa harus menahan rasa sakit yang mampu mengganggu aktivitas sehari-hari.

Jangan Anggap Remeh Penyakit Lambung dan Segera Obati Pakai Antasida dengan Cara yang Tepat
Diakibatkan oleh gaya hidup dan kebiasaan makan yang kurang tepat, tak sedikit orang saat ini menderita penyakit lambung, seperti sakit maag dan asam lambung. Jika dibiarkan, masalah kesehatan tersebut bisa memicu gejala yang mengganggu, seperti, nyeri pada ulu hati, mual dan muntah, perut kembung, hingga heartburn. Nah, untuk mengatasinya, kamu bisa mengonsumsi antasida dengan cara dan dosis yang tepat guna mengoptimalkan manfaat serta meminimalkan risiko mengalami efek samping.